Lucky Widja Vokalis Element Tutup Usia, Ferdy Tahier Sampaikan Pesan Haru

Lucky Widja Vokalis Element Tutup Usia, Ferdy Tahier Sampaikan Pesan Haru
Lucky Widja vokalis Element. [Foto: Instagram @luckywidja]

JAKARTA – Dunia musik Indonesia sedang berduka. Lucky Widja, yang merupakan vokalis dari grup band Element, dikabarkan meninggal dunia pada Minggu (25/1/2026) malam.

Kepastian mengenai wafatnya Lucky disampaikan secara langsung oleh rekan satu bandnya, Ferdy Tahier, lewat sebuah unggahan pada akun Instagram pribadinya. Lewat unggahan itu, Ferdy menuliskan kalimat perpisahan yang sangat menyentuh.

Ferdy mengenang sosok Lucky sebagai seorang kawan, adik, dan juga rekan duet di panggung. Ferdy menyatakan bahwa Lucky sekarang sudah beristirahat dengan tenang serta tidak lagi merasakan sakit yang selama ini diderita.

"Selamat jalan sahabat gue, ade gue, partner gue di panggung. Lo udah tenang, gak sakit lagi, gak butuh cuci darah lagi, gak perlu oxygen lagi," tulis Ferdy dalam keterangan di Instagram, Senin (26/1/2026).

Ferdy pun mengungkapkan isi hatinya karena kini harus bernyanyi seorang diri tanpa sosok Lucky. Ferdy menaruh harapan agar bisa meneruskan langkah bermusik yang selama ini telah dibangun berdua.

"Gw sendirian di panggung nyanyinya sekarang. Semoga gw bisa ya nyanyi sendiri. Semoga lo husnul khatimah. Sampai ketemu lagi kita ya brader," imbuhnya.

Lucky Widja dilaporkan meninggal dunia pada pukul 22.26 WIB. Kepergian sang vokalis tersebut menjadi duka yang mendalam bagi pihak keluarga, teman-teman, dan para insan musik di tanah air.

Lucky adalah alumnus dari Universitas Kristen Indonesia (UKI). Lucky tercatat sebagai salah satu inisiator berdirinya band Element pada tahun 1999, dan ikut membawa band tersebut menjadi salah satu grup musik pop yang sangat dikenal pada masa akhir 90-an hingga awal 2000-an.

Selain menjadi seorang pemusik, Lucky juga memiliki kiprah di sektor kreatif dan dunia bisnis musik. Menilik informasi pada akun LinkedIn pribadinya, Lucky menjabat sebagai co-founder MS Musik Indonesia dari Juli 2019 sampai sekarang.

Dalam rekam jejak profesionalnya, Lucky sempat menduduki posisi Head of Business Development Rans Music dari September 2018 hingga April 2020, lalu sebagai Head of Creative di Pendulum Arta Media dari April 2015 sampai November 2019, serta menjabat CEO The Bencoole pada Juli 2021 hingga Agustus 2022.

Berdasarkan kabar yang tersebar di kalangan media melalui grup WhatsApp, jenazah almarhum Lucky Widja dijadwalkan akan dikebumikan pada Senin siang bertempat di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan.

Ikuti Artikel Terbaru Kawula ID di Google News

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index