Britney Spears Umumkan Pensiun Manggung di Amerika Serikat karena Alasan Sensitif

Senin, 12 Januari 2026 | 10:21:22 WIB
Britney Spears. [Foto: ANTARA/Reuters/Mario Anzouni]

JAKARTA – Britney Spears menegaskan bahwa dirinya tidak akan pernah lagi mengadakan pertunjukan di Amerika Serikat.

Belum ada keterangan tambahan yang mendalam mengenai keputusan tersebut, namun ia menyebutkan bahwa langkah itu diambil lantaran alasan yang bersifat sensitif.

Kabar tersebut ia sampaikan lewat sebuah unggahan di akun media sosial pribadinya. Unggahan itu dibuka dengan ceritanya yang berniat mengirimkan instrumen musik kepada putranya.

"Mengirimkan piano ini untuk putraku tahun ini!!!" demikian Spears memulai keterangan unggahan Instagram beberapa waktu lalu, yang disertai dengan foto saat dirinya membawakan lagu I'm Not a Girl, Not Yet a Woman pada ajang American Music Awards ke-29 tahun 2002.

Ia lantas membeberkan alasan di balik kebiasaannya mengunggah video tarian di Instagram. Video-video tersebut selama ini sering kali memicu beragam komentar bernada cemas dari para pengguna internet.

"Menariknya, aku menari di IG untuk menyembuhkan hal-hal di tubuhku yang tidak diketahui orang lain," tulisnya.

"Ya, dan terkadang memalukan... tapi aku melewati api untuk menyelamatkan hidupku."

Setelah penjelasan itu, ia menyatakan keputusannya untuk tidak akan pernah beraksi lagi di panggung AS tanpa memberikan rincian lebih lanjut.

"Aku tidak akan pernah tampil di AS lagi karena alasan yang sangat sensitif," tulisnya, "tetapi aku berharap dapat duduk di atas bangku dengan mawar merah di rambutku, dikepang, tampil bersama putraku di Inggris dan Australia segera."

"Dia bintang besar, dan aku sangat tersanjung berada di hadapannya!!!" ucapnya seperti dikuip dari Entertainment Weekly, Senin (12/1/2026).

"Semoga Tuhan menyertaimu, anakku!!!"

Britney Spears merupakan ibu dari dua anak, yakni Sean Preston dan Jayden, hasil pernikahannya dengan mantan suami, Kevin Federline. Dalam postingan tersebut, ia tidak merinci nama anak mana yang sedang ia bicarakan.

Meski demikian, Spears sebelumnya sempat memberikan pujian atas bakat musik yang dimiliki Jayden, khususnya kemampuannya dalam memainkan piano.

Pada Maret yang lalu, ia sempat mengunggah video Jayden yang sedang bermain piano di Instagram miliknya, yang kemudian diunggah kembali pada bulan April disertai pujian atas talenta sang anak.

"Dia genius dan aku kagum padanya!!! Aku tidak percaya dia anakku!!! Sejujurnya aku takut. Itu tidak normal!!!" tulis Spears dalam keterangan fotonya sebelumnya, sebagaimana dilaporkan oleh PEOPLE.

Sebagai informasi, Britney Spears sudah cukup lama tidak tampil secara langsung di AS sejak Oktober 2018, yakni saat ia merampungkan tur Piece of Me dengan konser di Formula One Grand Prix di Austin.

Ia sebenarnya memiliki jadwal untuk kembali ke Las Vegas pada tahun 2019 guna memulai pertunjukan residensi kedua, menyusul kesuksesan besar residensi pertamanya, Britney Spears: Piece of Me, yang selesai pada 2017.

Akan tetapi, jadwal tersebut akhirnya dibatalkan dan ia memutuskan untuk vakum setelah sang ayah, Jamie Spears, mengalami kondisi pecah usus besar yang serius hingga harus menjalani perawatan intensif di rumah sakit.

Terkini