Cara Live Streaming Game di Facebook Lewat HP

Untuk melakukan live streaming di Facebook, ada langkah-langkah yang harus dilakukan terlebih dahulu. Namun sebelum itu, kamu harus tahu bahwa ada beberapa level pengguna dalam Facebook Gaming, yaitu Beginner, Level Up, dan Partner. Semakin tinggi level pengguna yang kamu raih, maka semakin besar kemungkinan kamu mendapatkan keuntungan dari streaming yang kamu lakukan

Cara Live Streaming Game di Facebook Lewat HP Menghasilkan Uang
Ilustrasi Gambar: canva pro

KAWULA ID – Facebook gaming merupakan aplikasi live streaming penghasil uang untuk gamers yang menayangkan videonya bermain game secara langsung. Hal ini bisa kamu manfaatkan sebagai salah satu cara menghasilkan uang dari internet, khususnya dari live streaming game di Facebook. Cara live streaming game di facebook ini cukup mudah kok, kamu bahkan bisa melakukannya melalui HP saja.

Meski kesan yang ditampilkan dari streaming game ini cenderung negatif, terutama bagi para orang tua yang tidak memahami industri game online saat ini. Padahal, bermain game dan menyiarkannya secara langsung melalui platform streaming seperti facebook gaming ini menawarkan keuntungan yang menjanjikan, lho.

Tidak sedikit streamer di Indonesia yang telah merasakan keuntungan streaming game di Facebook ini. Nama-nama seperti AFA Gaming, LuanLuan, dan Bang Pascol mengaku streaming game yang dilakukannya bahkan telah mengubah kehidupannya secara drastis. Artinya, kegiatan ini juga bisa dijadikan profesi sebagaimana kegiatan pada umumnya.

Nah, bagaimana sih cara dapat uang dari live streaming game di facebook ini? Sebelum membahas itu, ada baiknya kamu mengetahui apa itu facebook gaming terlebih dahulu. Yuk disimak penjelasannya berikut ini.

Apa Itu Facebook Gaming?

Facebook Gaming adalah aplikasi khusus untuk gamers yang ingin menayangkan momen saat bermain game secara langsung. Aplikasi yang dirilis pada tahun 2020 ini menjadi aplikasi yang terpisah dan dapat diunduh lewat Google Play Store. Sampai artikel ini ditulis, aplikasi ini telah diunduh oleh 10 juta pengguna dan mendapat  219 ribu ulasan.

Menariknya, aplikasi streaming ini akan memberikan streamer keuntungan dari iklan, fan support, dan star yang diberikan oleh para penontonnya. Tiga sumber pendapatan yang kamu terima itulah yang nantinya dapat kamu monetisasi ke dalam rekening pribadi kamu.

Namun, tentu saja jalan untuk menuju ke arah sana tidak mudah. Sebelum bisa mendapatkan sejumlah keuntungan di platform streaming game ini, kamu harus memiliki komitmen yang tinggi, konsistensi dalam menentukan jadwal streaming, memiliki karakter yang menjual, dan lain sebagainya.  

Cara Live Streaming di Facebook

Untuk melakukan live streaming di Facebook, ada langkah-langkah yang harus dilakukan terlebih dahulu. Namun sebelum itu, kamu harus tahu bahwa ada beberapa level pengguna dalam Facebook Gaming, yaitu Beginner, Level Up, dan Partner.

Semakin tinggi level pengguna yang kamu raih, maka semakin besar kemungkinan kamu mendapatkan keuntungan dari streaming yang kamu lakukan. Misalnya, jika kamu ingin mendaftar ke Level Up, maka ada beberapa syarat yang harus kamu penuhi, yaitu:

  1. Streamer harus berusia 18 tahun ke atas;
  2. Memiliki minimal 100 followers di page;
  3. Halaman terdaftar harus aktif selama minimal 14 hari;
  4. Telah melakukan streaming paling kurang 4 jam dalam 14 hari terakhir.

Sedangkan, pengguna yang telah mencapai level partner berpeluang akan ditawarkan kontrak kerja sama oleh Facebook. Tentunya, level partner ini sangat menjanjikan apalagi jika performa streaming yang dilakukan berkualitas dan disukai banyak orang.

Berikut ini tutorial live streaming di Facebook gaming.

1. Membuat Halaman Kreator Video Game

Langkah pertama adalah dengan membuat halaman kreator atau creator page di akun Facebook kamu. Caranya dengan menambahkan nama page, kemudian pilih kategori yang sesuai misalnya kreator video game. Jika sudah selesai, maka pengguna akan langsung dialihkan ke laman Facebook Gaming Creator yang dibuatnya.

2. Hidupkan Fitur Fan Support

Setelah membuat halaman kreator, maka kamu dapat mengaktifkan fitur fan support, yaitu fitur yang membuat followers atau penonton live streaming kamu membayar biaya langganan untuk mengakses konten-konten yang kamu miliki.

3. Kumpulkan Star

Langkah  berikutnya, kamu juga dapat mengumpulkan star yang diberikan oleh penonton ketika sedang melakukan live streaming. Star yang diberikan ini dapat dikonversikan ke dalam dolar. Oleh sebab itu, buatlah konten yang berpotensi menghibur para penonton kamu ketika live.

Star yang telah terkumpul sebanyak 100 ribu star dapat ditukarkan oleh kreator dengan nilai 100 star per 1 dolar. Cukup menjanjikan, bukan?

4. Menampilkan Iklan

Menampilkan iklan ketika live streaming juga bisa jadi cara mendapatkan uang dari live streaming game di Facebook, lho. Kamu dapat menyisipkan iklan ketika sedang melakukan siaran langsung. Dalam hal ini, Facebook juga memberikan kreator kesempatan untuk menampilkan iklan di video-video yang dibuatnya, tentunya dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Cara Live Streaming Game Lewat HP

Bagi kamu yang memiliki kemampuan finansial terbatas untuk melakukan live streaming melalui PC atau komputer, nah berikut ini cara live streaming game di FB lewat HP.

  1. Download aplikasi Omlet Arcade, kemudian buka game yang ingin dimainkan ketika live. Klik tombol overlay.
  2. Setelah itu, pilih menu live stream di aplikasi tersebut. Pengguna akan diarahkan untuk masuk ke Facebooknya.
  3. Setelah memasukkan akun Facebook, pengguna dapat mengatur pengaturan live streaming seperti judul, deskripsi, kamera depan, serta mikrofon.
  4. Setelah semua diatur dan sudah terhubung dengan Facebook, maka pengguna sudah dapat bermain game dan terhubung dengan penontonnya di Facebook.

Nah, itulah cara untuk mendapatkan uang dari live streaming game di Facebook. Perlu diingat bahwa cara di atas adalah semata panduan atau pedoman untuk melakukan live streaming dan mendapatkan uang dari itu, ya.

 Terlepas dari itu, tentunya kamu perlu mengerahkan seluruh kemampuan kamu untuk menciptakan atensi dan membuat para penonton di Facebook terhibur dengan konten yang kamu buat.  


Ikuti Artikel Terbaru Kawula ID di Google News

Penulis: Reky ArfalEditor: Anju Mahendra