Aplikasi Jual Beli Crypto Terbaik dan Terdaftar di Bappebti

Trading aset kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Dogecoin dapat dilakukan di berbagai aplikasi trading crypto terbaik agar aktivitas jual beli berjalan lancar dan aman.

aplikasi jual beli crypto terbaik

KAWULA ID – Kepopuleran mata uang digital dalam beberapa tahun terakhir didorong dengan bermunculannya aplikasi jual beli crypto terbaik.

Tidak mengejutkan, jika saat ini sebagian orang juga berinvestasi pada cryptocurrency. Pasalnya, aset kripto ini cenderung mengalami kenaikan hingga ratusan persen per tahun.

Fakta menarik lain dari jual beli aset kripto, yaitu investor bisa melakukan secara langsung tanpa melibatkan peran broker layaknya jual beli saham.

Sebelum melakukan trading cryptocurrency, sebaiknya investor memastikan platform atau aplikasi jual beli crypto tersebut telah terdaftar di BAPPEBTI (Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi). Hal ini mengingat banyaknya oknum yang tidak bertanggung jawab dan melakukan penipuan.

Trading aset kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Dogecoin dapat dilakukan di berbagai aplikasi trading crypto terbaik agar aktivitas jual beli berjalan lancar dan aman.

Aplikasi Jual Beli Crypto Terbaik Resmi di Indonesia

Berbagai aplikasi jual beli cryptocurrency terbaik di bawah ini secara general resmi terdaftar di BAPPEBTI. Jadi, investor pemula tak perlu ragu dengan reputasi platform trading crypto tersebut. Berikut daftarnya:

1. Indodax

Indodax adalah salah satu tempat jual beli aset kripto terbaik yang telah beroperasi sejak tahun 2014 silam. Sebelumnya, Indodax bernama Bitcoin Indonesia. Namun, tahun 2018 perusahaan aset digital ini secara resmi menggantinya menjadi  Indodax (Indonesia Digital Asset Exchange).

Soal legalitas, Indodax telah mengantongi izin BAPPEBTI sehingga aman bagi pengguna untuk melakukan transaksi di aplikasi jual beli crypto terpercaya satu ini.

Aset mata uang digital di Indodax sangat beragam. Saat ini, ada 223 jenis cryptocurrency yang diperjualbelikan seperti BSV, AOA, BAKE dan lain sebagainya. Indodax juga memiliki fitur analisis chat yang dapat dimanfaatkan oleh pengguna.

Di samping itu, kelebihan platform jual beli crypto Indodax, yaitu satu akun pengguna bisa diakses di berbagai perangkat seperti smartphone maupun laptop. Fasilitas trading kripto di Indodax juga dapat dilakukan 24 jam setiap hari. Tader bisa trading setiap hari tanpa ada batas waktu. Menarik bukan?

Untuk memulai trading crypto di Indodax, pengguna harus melakukan deposit minimal Rp10.000,- saja. Bagi investor pemula yang ingin mencoba trading cryptocurrency dapat mengunduh aplikasi ini di Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iPhone.

2. TokoCrypto

Aplikasi jual beli kripto terbaik selanjutnya adalah Tokocrypto. Tokocrypto berada di bawah naungan PT Crypto Indonesia dan beroperasi sejak tahun yang mana sejak 2018 lalu.

Menurut data BAPPEBTI, Tokocrypto membukukan nilai transaksi perdagangan sebesar Rp95 triliun pada periode Januari – Mei 2022. Hal ini menjadikan Tokocyrpto sebagai calon pedagang terbesar di Indonesia. Saat ini ada 2,7 juta investor di Tokocrypto.

Investor pemula bisa memulai jula beli di aplikasi trading crypto Tokocrypto dengan minimal deposit Rp50.000,- saja. Jika ingin melakukan pembayaran atas aset kripto yang telah dibeli, Tokocrypto menyediakan 2 metode pembayaran, yaitu transfer bank dan lewat aplikasi OVO.

Trading cyrpto di Tokocrypto bisa mengunduh aplikasinya di Play Store dan App Store. Namun, pengguna juga bisa langsung mengunjungi website resmi mereka.

3. Pintu

Pintu adalah aplikasi trading crypto terbaik yang cocok digunakan oleh investor pemula. Berada di bawah naungan PT Pintu Kemana Saja, aplikasi Pintu juga resmi terdaftar di BAPPEBTI.

Di aplikasi Pintu, pengguna bisa membeli aset kripto mulai Rp11.000,- saja. Selain itu, Pintu juga punya tampilan antarmuka sederhana dan lebih intuitif, pengguna dapat membeli token dengan berbagai pilihan. Untuk proses withdrawal (penarikan) pun cukup mudah.

Pengguna akan dikenakan biaya transaksi penarikan mata uang Rupiah sebesar Rp4.500 setiap kali melakukan transaksi. Jadi, jika dalam satu hari pengguna melakukan 2 kali penarikan Rupiah, maka biaya yang dikenakan sebesar Rp9.000.

Beberapa waktu lalu, Pintu juga resmi mengeluarkan program referral dan berlaku bagi akun yang telah diverifikasi. Para pengundang akan mendapatkan komisi setiap kali ada transaksi dari teman yang diundang melalui kode referral yang diberikan sebelumnya.

Bagi investor pemula yang tertarik investasi aset mata uang digital, bisa mengunjungi situs resmi pintu atau mengunduh aplikasi jual beli crypto terbaik ini di Play Store dan App Store.

4. Reku (Rekeningku)

Reku atau Rekeningku adalah salah satu platform trading crypto terbaik yang bisa diunduh di Play Store dan App Store. Di sini, pengguna dapat membeli dan investasi aset digital dengan mudah.

Aplikasi jual beli kripto Reku atau Rekeningku berada di bawah naungan PT Rekeningku Dotcom Indonesia dan resmi terdaftar dan diawasi oleh BAPPETI.

Mengutip dari laman resmi Reku, terdapat 40 lebih jenis aset yang diperdagangkan seperti Bitcoin, Stellar, Ethereum, dan lain sebagainya.

Investor pemula tidak perlu khawatir jika ingin trading bitcoin atau aset lainnya di aplikasi Reku, karena aplikasi ini telah didukung dengan sistem keamanan autentikasi 2 faktor.

Untuk minimal deposit di Reku tergolong cukup rendah, yaitu sebesar Rp50 ribu. Terdapat beberapa keunggulan aplikasi jual beli cryptocurrency terbaik dari Reku, di antaranya:

  • Biaya withdrawal yang rendah, yaitu Rp6.500 setiap kali transaksi ke berbagai bank di Indonesia
  • Layanan bantuan tersedia 24 jam
  • Keamanan transaksi pengguna dilindungi melalui autentikasi 2 faktor (A2F)
  • Proses verifikasi dengan unggah dokumen penting dan swafoto dengan KTP
  • Tersedia dalam bentuk aplikasi yang dapat diunduh di Play Store dan App Store

Selain itu, Reku juga memudahkan pengguna saat melakukan deposit. Pembayaran dapat dilakukan dengan transfer antarbank (Permata dan Mandiri), juga bisa melalui aplikasi Dana, OVO, dan LinkAja.

5. Bitocto

Bitocto mungkin kurang familiar di telinga masyarakat Indonesia. Meski tidak sepopuler TokoCrypto atau Indodax, Bitocto menawarkan kemudahan dalam hal akses yang bisa digunakan di mana saja dan kapan saja. Dengan kata lain, pengguna bisa unduh aplikasi Bitocto di App Store dan Play Store.

Selain itu, dengan setoran awal Rp50 ribu pengguna sudah bisa investasi mata uang digital di Bitocto. Aplikasi jual beli crypto terbaik ini juga menyediakan layanan 24 jam sebagaimana aplikasi trading crypto pada umumnya.

Sayangnya, biaya untuk penarikan atau withdrawal di Bitocto cukup tinggi. Pengguna aplikasi akan dikenakan biaya transaksi penarikan sebesar Rp25 ribu untuk penarikan di bawah Rp 5 juta, dan Rp50 ribu jika penarikan di atas Rp5 juta.

Terlepas dari tingginya biaya withdrawal, investasi di platform investasi kripto terbaik Bitocto sudah tergulasi di BAPPEBTI. Artinya, aplikasi Bitocto memiliki izin resmi untuk memperdagangkan aset kripto di Indonesia.

Demikian informasi mengenai aplikasi jual beli cyrpto terbaik yang resmi terdaftar di BAPPEBTI untuk aktivitas trading atau investasi mata uang digital. Semoga bermanfaat!