KAWULA ID – Siapa yang tak kenal Samsung? Brand gadget asal Korea ini memang terkenal berkat kualitas produknya yang memukau. Tak heran jika tiap produknya selalu dinanti pengguna.
Sebagai pecinta produk – produk Samsung, Anda pasti tau kalau Samsung akan meluncurkan ponsel terbarunya, kan? Namanya Samsung Galaxy A25 5G.
Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy A25 5G
Dikabarkan segera rilis, Samsung Galaxy A25 5G dikabarkan hadir dengan berbagai spek canggih terbaru. Bahkan kabarnya ponsel ini hadir dengan spek bagus dan harga murah, loh.
Sebenarnya sebagus apa fitur ponsel satu ini? Agar tak makin penasaran, ini dia spesifikasi lengkap dari ponsel pintar Samsung Galaxy A25 5G.
1. Layar Terbaik, Nyaman Dipakai Seharian
Dilengkapi layar berpanel Super AMOLED dengan ukuran 6,5 inchi, layar Samsung Galaxy A25 5G memang begitu nyaman ditatap. Belum lagi resolusinya yang full HD, buat setiap tampilan gambar di layar ponsel ini begitu jernih dan tajam.
Tak hanya itu, Samsung Galaxy A25 5G juga menawarkan refresh rate mencapai 120 Hz. Sehingga Anda dapat berganti antar aplikasi dengan cepat. Tak perlu ragu lagi multitasking dengan ponsel ini, kan?
Tentu saja dari segi kecerahan layar, Samsung Galaxy A25 5G juga tak boleh diragukan. Menghadirkan kecerahan maksimal mencapai 1000 nits, layar ponsel ini begitu nyaman ditatap meski di bawah sinar matahari.
2. Dilengkapi Kamera Beresolusi Tinggi
Bagi Anda yang suka foto – foto maupun rekam video, punya ponsel dengan kualitas kamera juara pasti jadi impian, kan? Tenang, Samsung Galaxy A25 5G hadir dengan sektor kamera menawan.
Kamera depan Samsung Galaxy A25 5G ini punya resolusi mencapai 13 MP. Dijamin hasil foto selfie Anda makin keren dengan kamera ponsel satu ini.
Di sektor kamera belakangnya, Samsung Galaxy A25 5G hadir dengan tiga kamera. Untuk kamera belakang Samsung A25 5G ini dilengkapi 50MP Wide dengan Optical Image Stabilization, 8MP Ultrawide dan Sensor Macro 2MP. Dengan spek kamera sebagus ini, pasti hasil foto dan video dari ponsel ini terlihat makin keren.
3. Jantung Pacu Kuat dan Handal
Di sektor dapur pacu, Samsung Exynos 1280 dipilih sebagai chipset ponsel ini. Chipset super handal ini, tentu buat performa Samsung Galaxy A25 5G makin gahar. Dijamin siap libas semua tugas yang diberikan.
Sebagai pelengkap, kehadiran chipset ini ditemani dengan kartu grafis yang memukau, RAM 8 GB dan memori internal 256 GB. Tentunya penambahan spek ini bikin Samsung Galaxy A25 5G dapat simpan berbagai file tanpa masalah. Cocok untuk Anda yang cari ponsel handal untuk simpan berbagai file penting.
Masih kurang? Anda juga dapat menambah penyimpanan ponsel ini dengan menambahkan kartu memori, loh. Dengan begitu, tak perlu takut lagi jika ingin simpan banyak file dalam satu ponsel.
4. Desain Mantap dan Ergonomis
Hal pertama yang pasti Anda perhatikan saat memilih ponsel tentunya tampilan dan desain dari ponsel tersebut. Jika ponsel punya desain menarik, tentu makin banyak yang penasaran dengan ponsel tersebut.
Samsung Galaxy A25 5G sendiri hadir dengan tampilan modern dan elegan. Dengan body polos namun tetap glossy, kesan elegan pun semakin terasa dari ponsel ini.
Bobot ponsel ini pun dibuat tak begitu berat, hanya 197 gram. Selain itu, body ponsel ini juga dibuat agak melengkung di bagian ujungnya. Berkat bobotnya yang ringan dan bentuknya ini, ponsel Samsung Galaxy A25 5G begitu nyaman digenggam ke mana – mana.
5. Baterai Tahan Lama
Salah satu hal yang perlu Anda perhatikan saat memilih hp adalah daya tahan baterainya. Ini karena ponsel pasti akan Anda bawa ke mana – mana seharian, pasti susah jika baterai hp terlalu kecil dan tak tahan lama.
Samsung Galaxy A25 5G sendiri hadir dengan baterai jumbo berkapasitas 5.000 mAh. Tak hanya jumbo, manajemen daya ponsel ini pun bagus. Sehingga baterai ponsel ini dapat tahan seharian tanpa perlu diisi ulang.
Selain itu, Samsung Galaxy A25 5G juga sudah dilengkapi teknologi fast charging 25W. Hanya dalam 30 menit saja, baterai ponsel ini akan terisi ulang sampai 100%. Keren, kan? Dengan begini, Anda tentu tak perlu menunggu lama untuk menggunakan kembali ponsel ini setelah diisi ulang.
Setelah melihat spesifikasi ponsel Samsung Galaxy A25 5G ini, tentu tak heran jika banyak yang menanti kehadiran ponsel ini di Indonesia, kan? Bagaimana? Apa Anda juga ingin memiliki ponsel Samsung Galaxy A25 5G ini?
Sekarang beli Samsung Galaxy A25 5G tak perlu ribet. Anda bisa beli Samsung Galaxy A25 5G secara online di Blibli. Blibli merupakan aplikasi jual beli online terpercaya yang menawarkan barang ori berkualitas. Anda juga dapat menikmati belanja Samsung Galaxy A25 5G dengan harga lebih murah di Blibli dengan manfaatkan berbagai diskon dan promo menarik.
Serunya lagi, di Blibli ada metode pembayaran COD. Jadi Anda bisa terima paket Anda dulu baru bayar. Lebih aman dan praktis, kan?
Jadi tunggu apa lagi? Yuk buka Blibli sekarang juga dan dapatkan Samsung Galaxy A25 5G incaran Anda sekarang juga sebelum kehabisan.
Ikuti Artikel Terbaru Kawula ID di Google News